Sekarang ini banyak sekali macam penyakit yang bisa mengancam jiwa manusia. Salah satunya adalah darah tinggi. Darah tinggi bisa menyerang siapa saja, entah itu wanita atau pun pria tidak peduli usia berapa pun saat ini banyak orang yang terserang tinggi. Darah tinggi ini sangatlah berbahaya sebab bisa menyebabkan stroke, gagal ginjal bahkan serangan jantung. Maka dari itu sangatlah di sarankan untuk selalu menjaga tekanan darah agar tetap stabil. Untuk menjaga tekanan darah agar tetap stabil kalian sangat di sarankan untuk makan secara teratur dan juga olahraga yang cukup.
Makan yang teratur saja tidaklah cukup ,kalian juga perlu memperhatikan semua makanan yang di konsumsi agar tekanan darah tetaplah stabil. Berikut ini ada 6 makanan sehat yang bisa menjaga tekanan darah agar tetap stabil. Simak di sini yuk :
-
Tomat
Makanan sehat yang pertama adalah Tomat. Tomat sudah cukup terkenal memiliki banyak sekali manfaat salah satunya adalah menurunkan tekanan darah tinggi. Tomat kaya akan kandungan likopen dan antioksidan yang sangat baik untuk menangkal radikal bebas. Ada sebuah penelitian jika likopen yang terdapat dalam tomat ini sangatlah baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Dengan mengonsumsi 1 buah tomat setiap hari maka bisa membantu dalam menurunkan tekanan darah tinggi.
-
Pisang
Makanan sehat yang kedua adalah Pisang. Dengan makan 1 sampai 2 pisang setiap harinya maka bisa membantu dalam menurunkan tekanan darah tinggi. Pisang memiliki kandungan potasium yang bisa membantu dalam menurunkan tekanan darah tinggi. Bukan hanya itu saja nutrisi yang terdapat dalam pisang juga bisa membantu dalam mencegah stroke dan penyakit berbahaya lainnya.
-
Lemon
Makanan sehat yang ketiga adalah Lemon. Lemon kaya akan kandungan antioksidan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Vitamin C yang terdapat dalam lemon bisa mencegah radikal bebas, yang dapat menyebabkan sakit. Lemon ini kaya akan potasium yang bisa membantu dalam menurunkan tekanan darah tinggi. Dengan minum air lemon dengan menggunakan air hangat setiap pagi tanpa dicampur dengan apapun maka dapat membuat tubuh menjadi lebih sehat. Untuk hasil yang lebih maksimal, minumlah air lemon hangat ini ketika perut masih dalam kondisi kosong.
-
Bluberrie
Makanan sehat yang keempat adalah Bluberries. Blueberries kaya akan flavonoid yang sangat efektif untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Kalian bisa mengonsumsi blueberries ini secara langsung atau pun mencampurnya dalam sarapan sehat setiap harinya.
-
Buat Bit
Makanan sehat yang kelima adalah buah bit. Untuk kalian yang terserang darah tinggi, untuk menurunkan tekanan darah tinggi, kalian bisa looh dengan membuat jus dari buah bit. Jus buah bit ini bisa membantu anda dalam melancarkan peredaran darah, sehingga dapat mengurangi risiko serangan jantung. Dengan minum satu gelas buah bit ini setiap hari maka bisa mengurangi tekanan darah tinggi yang sedang dialami.
-
Bawang
Makanan sehat yang keenam adalah Bawang. Bawang sangat baik untuk kesehatan. Di dalam bawang terdapat kandungan nutrisi yang bisa membantu dalam menurunkan tekanan darah. Dengan makan 2 sampai 3 buah bawang mentah setiap hari maka tekanan darah tinggi pun akan turun. Sebaiknya makanlah saat keadaan perut kosong ya.
Ladies, itulah 6 makanan sehat yang bisa kalian konsumsi untuk mengurangi tekanan darah tinggi. Makanan makanan di atas sangat mudah di cari bukan ?? Selamat mencoba ,semoga berhasil ya !!
Leave a comment